Dukung Percepatan Vaksinasi Covid-19

Polres Pelalawan  Kembali Gelar Vaksinasi Massal 

Polres Pelalawan kembali melakukan vaksinasi massal secara gratis, Sabtu (14/8/2021). Ad

Laporan Said

Pelalawan


       GUNA mendukung percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pelalawan, Polres Pelalawan kembali melakukan vaksinasi massal secara gratis, Sabtu (14/8/2021). Adapun vaksinasi massal berlangsung di Aula Teluk Meranti Polres Pelalawan.Hadir pada kegiatan vaksinasi itu Kapolres Pelalawan, AKBP Indra Wijatmiko SIK, Kabag Ops, Kompol Dwi Yatmoko SIK, MIk dan Kasat Intelkam, AKP Soehermansyah.
       
"Vaksinasi lanjutan ini sebanyak 200 orang, pesertanya dari ibu-ibu Bhayangkari, anggota Paguyuban, ormas dan warga sekitar Polres," ungkap Kapolres Pelalawan, AKBP Indra Wijatmiko SIK, melalui Ketua Tim Vaksinator Polres Pelalawan, AKP Soehermansyah, Sabtu (14/8/2021).
      
Lanjut Soehermansyah , yang juga menjabat Kasat Intelkam bahwa vaksinasi massal dalam rangka hari bakti Bhayangkari dan sekaligus mendukung percepatan Vaksinasi Covid-19 di Indonesia serta mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pelalawan.
      
Sementara terlihat antusias masyarakat yang datang untuk menjalani vaksin Covid-19 cukup tinggi ke Polres Pelalawan. Mulai dari pagi hingga siang peserta ramai menunggu antrian.
      
Apalagi vaksinasi massal digelar secara gratis atas kerjasama Polres Pelalawan bersama RSUD Selasih Pangkalan Kerinci dan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Pelalawan.

Setelah sebelumnya juga mengelar vaksinasi massal dalam rangka hari jadi Bhayangkara ke 75 beberapa waktu lalu di Polres dan seluruh Puskesmas se-Pelalawan.
     
"Kegiatan vaksinasi ini akan kita laksanakan kembali. Baik bersama dengan Pemerintah Kabupaten Pelalawan maupun pihak perusahaan," tuturnya. ***


Berita Lainnya...

Tulis Komentar